Duduk di bagian kanan atau kiri saat kuliah?
Ternyata posisi duduk saat kuliah menurut hasil penelitian mempengaruhi daya penerimaan seorang mahasiswa.
Jika papan tulis, layar untuk melihat power point dan alat proyektor diletakkan di bagian tengah, maka duduk di bagian kiri kelas saat mengikuti mata kuliah dari bidang teknik, hukum, IT maupun fisika, sangat membantu otak memproses informasi secara efektif dan efisien. Jika duduk di bagian sebelah kiri, maka informasi visual yang ditampilkan di bagian kanan tubuh kita akan diproses oleh otak bagian kiri dengan lebih cepat. Otak bagian kiri ini berfungsi memproses prinsip abstrak seperti rumus matematika, diagram, hukum-hukum sains, dan algoritma yang sering ditemui dalam mata kuliah tersebut. Sedangkan duduk di bagian kanan kelas lebih berguna untuk mata kuliah yang bersifat filosofi, seni, atau sosial. Pasalnya otak kanan akan lebih aktif pada saat kita dihadapkan pada situasi yang memerlukan emosi, empati dan simpati.
Hasil penelitian ini bersifat relatif pada orang yang kidal, karena fungsi otak berbeda. Tetapi, jika memang berguna, mengapa tidak dicoba?
(rujukan: buku Success at University, picture: londonstimestshirts.wordpress.com)
Recent Comments